Kamis, 05 Agustus 2010


Terpujilah wahai engkau bapak ibu guru..
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku.
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku.
Sebagai prasasti terima kasihku ‘tuk pengabdianmu  . . .

Hmm, kalau denger lagu di atas, jadi keinget sama sosok orang yang kita temui setiap harinya .
 Sosok orang yang tak henti membagi ilmunya pada kitaaa...
Orang-orang menyebutnya sebagai Pahlawan Tanpa Tanda Jasa .
Tapi emang kok !
Guru adalah pahlawan yang ga butuh pangkat bintang lima untuk mengenang jasanya yang luar biasaaaaa .
Nah, salah satu pahlawan tanpa tanda jasa yang sangat berarti buat sepuluh tujuh adalah IBU ELI ASMARAWATI !

Perempuan yang lahir pada tanggal 23 Maret ini adalah wali kelasnya Sepuluh Tujuh lho..
Oh ya, Ibu guru yang sangat friendly ini tahu betul selera anak muda. Meski sudah berumur, Ibu Eli ga pernah sungkan untuk meng-up date informasi lewat jejaring sosial seperti aktifitas anak ABeGe lainnya.
Mau tahu kenapa alesannya ? ?
Menurut beliau, untuk memahami karakter anak muda yang diajarkannya, beliau harus berusaha mengerti dunia mereka.
Oh ya, beliau titip pesan untuk seluruh siswa untuk tetap belajar dan mengerjakan pe er.
 Karena, senjatanya anak zaman sekarang itu bukan bambu runcing lagi, tapi buku dan pena (laptop juga sii).
Ayo kawan, tunjukkan baktimu pada Negeri ini !
Chaiiio generasi muda !

0 komentar:

Posting Komentar